SEDC (Smanik's English Day Competition) 2015 adalah event internal antar kelas pertama yang mempertandingkan kelihaian dalam berbicara dan berekspresi menggunakan Bahasa Ingris sebagai Bahasa Internasional. SEDC 2015 diselenggarakan dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional 2015 di SMA Negeri 1 Kendal. Setelah dilakukan Upacara Hardiknas, lomba-lomba pada SEDC yaitu Debate Competition, Essay Writing, Speech Contest dan Yel-yel Parade langsung segera dimulai.
SEDC 2015 merupakan Program Kerja Sie. Bahasa Bidang VI OSIS SMA Negeri 1 Kendal, Arini Amalia Rahma yang sekaligus menjadi Ketua Panitia. SEDC diselenggarakan OSIS bersama SEC (Smanik English Club) yang merupakan BSO bidang Sastra Inggris.
Speak Louder and Show Up Your Confidence on Smanik's English Day Competition 2015!